BANJARBARU, – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan mengusulkan sejumlah obyek wisata menjadi Kawasan Pariwisata Strategis Nasional (KPSN). Kalsel dorong promosi wisata ke tingkat internasional.
Sejauh ini baru wisata alam Loksado di Kabupaten Hulu Sungai Selatan yang telah ditetapkan sebagai kawasan pariwisata strategis nasional di Kalsel. “Loksado saat ini masuk KPSN. Kita juga terus mendorong agar wisata lain di Kalsel dapat ditetapkan sebagai KPSN untuk mempermudah pembangunan dan pengembangan wisata daerah,” tutur Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalsel, Muhammad Syarifuddin, beberapa waktu lalu.
KPSN Loksado meliputi sejumlah obyek wisata seperti wisata alam pegunungan Meratus, sungai, bamboo rafting, goa, wisata sejarah hingga kehidupan masyarakat adat suku Dayak (Balai adat Malaris). Kasawan objek wisata lain di Kalsel yang dinilai sangat layak ditetapkan sebagai KPSN adalah Kiram dengan objek wisata Kiram Park, mesjid bambu, pegunungan Mandiangin, Gunung Mawar dan aliran sungai Arunawai.
Juga Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Adam dengan sejumlah obyek wisata alam, edukasi, konservasi dan sejarah yang tersebar di kawasan seluas 112 ribu hektare di Kabupaten Banjar dan Tanah Laut. “Kawasan waduk Riam Kanan, Tahura Mandiangin dan Bukit Batu merupakan obyek wisata yang cukup berkelas,” kata Syarifuddin.
Pada bagian lain, guna memajukan dan mempromosikan
industri wisata daerah ke tingkat nasional dan mancanegara, Pemprov Kalsel melalui Dinas Pariwisata memggelar even balap sepeda jarak jauh yang disebut Tour de Loksado 2024. Lomba yang dilepas Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor ini berlangsung 29-30 Juni 2024.
Ratusan pebalap sepeda dari 15 provinsi ambil bagian dalam balap sepeda jarak jauh Tour de Loksado 2024 yang mengambil start di kawasan wisata Kiram Park, Kabupaten Banjar. “Ke depan kita harapkan agar even ini bisa menjadi even internasional dengan peserta dari mancanegara. Ini tantangan bagi panitia penyelenggara,” kata Sahbirin.
Dengan keikutsertaan peserta dari mancanegara maka diharapkan dapat mempromosikan keindahan wisata alam dan berbagai hal tentang Kalsel ke mancanegara. Event sport tourism Tour de Loksado merupakan bentuk apresiasi Pemprov Kalsel terhadap kemajuan olahraga sepeda dan pariwisata.
Gubernur Kalsel memberikan hadiah tambahan berupa paket umroh bagi pemenang kategori king dan
queen mountain. Tour de Loksado 2024 diikuti ratusan peserta dari 15 provinsi di Indonesia.
Para peserta akan menempuh jarak 150 km dari titik start kawasan wisata Kiram Park, Kabupaten Banjar sampai di kawasan wisata Loksado, Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Di sepanjang rute lomba peserta akan disuguhi pemandangan keindahan alam dan wisata di berbagai daerah. (L03)